Selasa, 15 Januari 2013

Pengertian Peta




Kata peta pasti sudah sangat familiar di telinga kita. Anda pasti sering melihat atau bahkan pernah menggunakan peta, tetapi mungkin Anda masih kesulitan untuk mendeskripsikan pengertian dari peta. Sebenarnya Anda tidak perlu menghafal definisi dari peta, cukup dengan melihat peta seharusnya Anda sudah bisa mendefinisikan peta.

Pengertian peta secara umum adalah gambaran dari permukaan bumi yang digambar pada bidang datar, yang diperkecil dengan skala tertentu dan dilengkapi simbol sebagai penjelas. Sudahkah Anda memahami pengertian dari peta tersebut? Mudah bukan? Beberapa ahli mendefinisikan peta dengan berbagai pengertian, namun pada hakikatnya semua mempunyai inti dan maksud yang sama. Berikut beberapa pengertian peta dari para ahli.
a. Menurut ICA (International Cartographic Association)
Peta adalah gambaran atau representasi unsur-unsur ketampakan abstrak yang dipilih dari permukaan bumi yang ada kaitannya dengan permukaan bumi atau benda-benda angkasa, yang pada umumnya digambarkan pada suatu bidang datar dan diperkecil/diskalakan.

b. Menurut Aryono Prihandito (1988)
Peta merupakan gambaran permukaan bumi dengan skala tertentu, digambar pada bidang datar melalui sistem proyeksi tertentu.

c. Menurut Erwin Raisz (1948)
Peta adalah gambaran konvensional dari ketampakan muka bumi yang diperkecil seperti ketampakannya kalau dilihat vertikal dari atas, dibuat pada bidang datar dan ditambah tulisan-tulisan sebagai penjelas.

d. Menurut Badan Koordinasi Survei dan Pemetaan Nasional (Bakosurtanal 2005)
Peta merupakan wahana bagi penyimpanan dan penyajian data kondisi lingkungan, merupakan sumber informasi bagi para perencana dan pengambilan keputusan pada tahapan dan tingkatan pembangunan.

Dengan menggunakan peta, kita dapat mengetahui segala hal yang berada di permukaan bumi, seperti letak suatu wilayah, jarak antarkota, lokasi pegunungan, sungai, danau, lahan persawahan, jalan raya, bandara, dan sebagainya. Ketampakan yang digambar pada peta dapat dibagi menjadi dua yaitu ketampakan alami dan ketampakan buatan manusia (budaya).

Dewasa ini sudah dikenal adanya peta digital (digital map), yaitu peta yang berupa gambaran permukaan bumi yang diolah dengan bantuan media komputer. Data yang diperoleh berupa data digital dan hasil dari gambaran tersebut dapat disimpan dalam suatu media seperti disket, CD, maupun media penyimpanan lainnya, serta dapat ditampilkan kembali pada layar monitor komputer. Biasanya peta digital ini dibuat dengan menggunakan software GIS (Geography Information system). Ilmu yang mempelajari tentang peta dan pemetaan disebut dengan kartografi dan orang yang ahli dalam bidang peta dan pemetaan disebut kartograf


  • Peta kadaster (sangat besar) adalah peta yang berskala > 1: 100 sampai > 1: 5000. Contoh: Peta pertanahan, Peta Pertambangan
  • Peta besar adalah peta yang berskala > 1: 5000 sampai > 1: 250.000. Contoh: peta kecamatan/kabupaten
  • Peta sedang adalah peta yang berskala > 1: 250.000 sampai > 1: 500.000. Contoh: peta provinsi
  • Peta kecil adalah peta yang berskala > 1: 500.000 sampai > 1: 1.000.000. Contoh: peta negara
  • Peta geografis (sangat kecil) adalah peta yang berskala > 1: 1.000.000 ke bawah. Contoh: Peta benua/dunia


Macam-macam Tipe Letusan Gunung Berapi


Berdasarkan kekentalan magma, tekanan gas, kedalaman dapur magma, dan material yang dikeluarkannya, letusan gunung api dibedakan menjadi beberapa tipe, yaitu: 
  • Letusan Tipe Hawaii
Tipe hawaii terjadi karena lava yang keluar dari kawah sangat cair, sehingga mudah mengalir ke segala arah. Sifat lava yang sangat cair ini menghasilkan bentuk seperti perisai atau tameng. Contoh: Gunung Maona Loa, Maona Kea, dan Kilauea di Hawaii.
  • Letusan Tipe Stromboli
Letusan tipe ini bersifat spesifik, yaitu letusan-letusannya terjadi dengan interval atau tenggang waktu yang hampir sama. Gunung api stromboli di Kepulauan Lipari tenggang waktu letusannya ± 12 menit. Jadi, setiap ±12 menit terjadi letusan yang memuntahkan material, bom, lapili, dan abu. Contoh gunung api bertipe stromboli adalah Gunung Vesuvius (Italia) dan Gunung Raung (Jawa).
  • Letusan Tipe Vulkano
Letusan tipe ini mengeluarkan material padat, seperti bom, abu, lapili, serta bahan-bahan padat dan cair atau lava. Letusan tipe ini didasarkan atas kekuatan erupsi dan kedalaman dapur magmanya. Contoh: Gunung Vesuvius dan Etna di Italia, serta Gunung Semeru di Jawa Timur.


  • Letusan Tipe Merapi
Letusan tipe ini mengeluarkan lava kental sehingga menyumbat mulut kawah. Akibatnya, tekanan gas menjadi semakin bertambah kuat dan memecahkan sumbatan lava. Sumbatan yang pecah-pecah terdorong ke atas dan akhirnya terlempar keluar. Material ini menuruni lereng gunung sebagai ladu atau gloedlawine. Selain itu, terjadi pula awan panas (gloedwolk) atau sering disebut wedhus gembel. Letusan tipe merapi sangat berbahaya bagi penduduk di sekitarnya.
  • Letusan Tipe Perret atau Plinian
Letusan tipe ini sangat berbahaya dan sangat merusak lingkungan. Material yang dilemparkan pada letusan tipe ini mencapai ketinggian sekitar 80 km. Letusan tipe ini dapat melemparkan kepundan atau membobol puncak gunung, sehingga dinding kawah melorot. Contoh: Gunung Krakatau yang meletus pada tahun 1883 dan St. Helens yang meletus pada tanggal 18 Mei 1980.  
  • Letusan Tipe Pelee
Letusan tipe ini biasa terjadi jika terdapat penyumbatan kawah di puncak gunung api yang bentuknya seperti jarum, sehingga menyebabkan tekanan gas menjadi bertambah besar. Apabila penyumbatan kawah tidak kuat, gunung tersebut meletus. 
  • Letusan Tipe Sint Vincent
Letusan tipe ini menyebabkan air danau kawah akan tumpah bersama lava. Letusan ini mengakibatkan daerah di sekitar gunung tersebut akan diterjang lahar panas yang sangat berbahaya. Contoh: Gunung Kelud yang meletus pada tahun 1919 dan Gunung Sint Vincent yang meletus pada tahun 1902.


PERKEMBANGAN ISLAM PADA ABAD PERTENGAHAN


PERKEMBANGAN ISLAM PADA ABAD
PERTENGAHAN
Pada tahun132 H/750 M, keturunan bani Umayyah ditumpas habis dan menandai berkahirnya dinasti tersebut. Hanya Abdurrahman, satu-satunya keturunan bani Umayah yang berhasil melarikan diri ke Andalusia dan mendirikan dinasti Umayyah II di daratan Eropa tersebut. Sejalan dengan pesatnya perkembangan Islam di Asia dan Afrika, Islam juga menyebar ke Eropa. Yaitu melalui tiga jalan sebagai berikut.
1. Jalan barat, yakni dilakukan dari Afrika Utara melalui Semenanjung Iberia di bawah pimpinan thariq bin ziyad (711 M). Bahkan, tentara Islam dapat melewati Pegunungan Pirenia yang akhirnya ditahan oleh tentara perancis di bawah pimpinan karel martel di kota poitiers (732 M). Akhirnya, pemerintahan Khilafah Umayyah memipmpin di semenanjung Iberia yang dikenal dengan bani Umayah II (711 M- 1492 M) dengan ibukotanya Cordoba.
2. Jalan tengah, yakni dilakukan dari Tunisia melalui Sisilia menuju sepenanjung Apenina. Islam dapat menduduki Sisilia dan Italia selatan, tetapi dapat direbut kembali oelh bangsa Nordia pada abad ke-11
3. Jalan timur, dimana pada tahun 1453, turki dibawah pimpinan Sultan Muhammad II berhasil menaklukkan Byzantium dengan terlebih dahulu menyerang Konstantinopel dari arah belakang yakni laut hitam sehingga mengejutkan tentara byzantium timur. Dari Byzantium, tentara turki usmani terus melakukan perlawanan sampai ke kota Wina di Austria. Setelah itu, tentara Turki Usmani mundur kembali ke Semenanjung Balkan dan menguasai daerah ini selama kurang lebih empat abad. Baru pada abad ke-19, daerah ini berhasil melepaskan diri dari kekuasaan Islam. Akan tetapi, kota konstantinopel masih tetap dikuasai dinasty Umayyah dan berubah menjadi Istanbul
A. PERKEMBANGAN ILMU PENGETAHUAN DAN KEBUDAYAAN
Sesungguhnya Eropa banyak berhutang budi pada Islam karena banyak sekali peradaban Islam yang mempengaruhi Eropa, seperti dari spanyol, perang salib dan sisilia. Spanyol sendiri merupakan tempat yang paling utam bagi Eropa dalam menyerap ilmu pengetahuan dan kebudayaan Islam, baik dalam bentuk politik, sosial, ekonomi, kebudayaan dan pendidikan. Beberpa perkembangan Islam antara lain sebagai berikut.
1. Bidang politik
Terjadi balance of power karena di bagian barat terjadi permusuhan antara bani Umayyah II di Andalusia dengan kekaisaran karoling di Perancis, sedangkan di bagian timur terjadi perseteruan antara bani Abbasyah dengan kekaisaran Byzantium timur di semenanjung Balkan. Bani Abbasyah juga bermusuhan dengan Bani Umayyah II dalam perebutan kekuasaan pada tahun 750 M. Kekaisaran Karoling bermusuhan dengan kekaisaran Byzanium timur dalam memperebutkan Italia. Oleh karena itu terjadilah persekutuan antara Bani Abbasyah dengan kekaisaran Karoling, sddangkan bani Umayyah II bersekutu dengan Byzantium Timur. Persekutuan baru berakhir setelah terjadi perang salib (1096-1291) 1. Bidang Sosial Ekonomi
Islam telah menguasai Andalusia pada tahun 711 M dan Konstantinopel pada tahun 1453 M. Keadaan ini mempunyai pengaruh besar terhadap pertumbuhan Eropa. Islam berarti telah menguasai daerah timur tengah yang ketika itu menjadi jalur dagan dari Asia ke Eropa. Saat itu perdagangan ditentukan oleh negara- negara Islam. Hal ini menyebabkan mereka menemukan Asia dan Amerika
1. Bidang Kebudayaan
Melalui bangsa Arab (Islam), Eropa dapat memahami ilmu pengetahuan kuno seperti dari Yunani dan Babilonia. Tokoh tokoh yang mempengaruhi ilmu pengetahuan dan kebudayaan saat itu antara lain sebagai berikut.
a. Al Farabi (780-863M)
Al Farabi mendapat gelar guru kedua (Aristoteles digelari guru pertama). Al Farabi mengarang buku, mengumpulkan dan menerjemahkan buku- buku karya aristoteles
b. Ibnu Rusyd (1120-1198)
Ibnu Rusyd memiliki peran yang sangat besar sekali pengaruhnya di Eropa sehingga menimbulkan gerakan Averoisme (di Eropa Ibnu Rusyd dipanggil Averoes) yang menuntut kebebasan berfikir. Berawal dari Averoisme inilah lahir roformasi pada abad ke-16 M dan rasionalisme pada abad ke-17 M di Eropa. Buku-buku karangan Ibnu Rusyd kini hanya ada salinannya dalam bahasa latin dan banyak dijumpai di perpustakaan- perpustakaan Eropa dan Amerika. Karya beliau dikenal dengan Bidayatul Mujtahid dan Tahafutut Tahaful.
c. Ibnu Sina (980-1060 M)
Di Eropa, Ibnu Sina dikenal dengan nama Avicena. Beliau adalah seorang dokter di kota Hamazan Persia, penulis buku-buku kedokteran dan peneliti berbagai penyakit. Beliau juga seorang filsuf yang terkenal dengan idenya mengenai paham serba wujud atau wahdatul wujud. Ibnu Sina juga merupakan ahli fisika dan ilmu jiwa. Karyanya yang terkenal dan penting dalam dunia kedokteran yaitu Al Qanun fi At Tibb yang menjadi suatu rujukan ilmu kedokteran
4. Bidang Pendidikan
Banyak pemuda Eropa yang belajar di universitas-unniversitas Islam di Spanyol seprti Cordoba, Sevilla, Malaca, Granada dan Salamanca. Selama belajar di universitas-universitas tersebut, mereka aktif menterjemahkan buku-buku karya ilmuwan muslim. Pusat penerjemahan itu adalah Toledo. Setelah mereka pulang ke negerinya, mereka mendirikan seklah dan universitas yang sama. Universitas yang pertama kali berada di Eropa ialah Universitas Paris yang didirikan pada tahun 1213 M dan pada akhir zaman pertengahan di Eropa baru berdiri 18 universitas. Pada universitas tersebut diajarkan ilmu-ilmu yang mereka peroleh dari universitas Islam seperti ilmu kedokteran, ilmu pasti dan ilmu filsafat
Banyak gambaran berkembangnya Eropa pada saat berada dalam kekuasaan Islam, baik dalm bidang ilmu pengetahuan, tekhnologi, kebudayaan, ekonomi maupun politik. Hal-hal tersebut antara lain sebagai berikut. 1. Seorang sarjana Eropa, petrus Alfonsi (1062 M) belajar ilmu kedokteran
pada salah satu fakultas kedokteran di Spanyol dan ketika kembali ke
negerinya Inggris ia diangkat menjadi dokter pribadi oleh Raja Henry I
(1120 M). Selain menjadi dokter, ia bekerja sama dengan Walcher
menyusun mata pelajaran ilmu falak berdasarkan pengetahuan sarjan dan
ilmuwan muslim yang didapatnya dari spanyol. Demikin juga dengan
Adelard of Bath (1079-1192 M) yang pernah belajar pula di Toledo dan
setelah ia kembali ke Inggris, ia pun menjadi seorang sarjan yang
termasyhur di negaranya
2. Cordoba mempunyai perpustakaan yang berisi 400.000 buku dalam
berbagai cabang ilmu pengetahuan
3. Seorang pendeta kristen Roma dari Inggris bernama Roger Bacon (1214-
1292 M) mempelajari bahasa Arab di Paris (1240-1268 M). Melalui
kemampuan bahasa Arab dan bahasa latin yang dimilikinya, ia dapat
membaca nasakah asli dan menterjemahkannya ke dalam berbagai ilmu
pengetahuan, terutama ilmu pasti. Buku-buku asli dan terjemahan tersebut
dibawanya ke Universitas Oxford Inggris. Sayangnya, penerjemahan
tersebut di akui sebagai karyanya tanpa menyebut pengarang aslinya.
Diantara bukuyang diterjemahkan antara lain adalah Al Manzir karya Ali
Al Hasan Ibnu Haitam (965-1038 M). Dalam buku itu terdapat teori
tentang mikroskop dan mesiu yang banyak dikatakan sebagai hasil karya
Roger Bacon.
4. Seorang sarjana berkebangsaan Perancis bernama Gerbert d’Aurignac
(940-1003 M) dan pengikutnya, Gerard de Cremona (1114-1187 M) yang
lahir di Cremona, Lombardea, Italia Utara, pernah tinggal di Toledo,
Spanyol. Dengan bantuan sarjana muslim disana , ia berhasil
menerjemahkan lebih kurang 92 buah buku ilmiah Islam ke dalam bahasa
latin. Di antara karya tersebut adalah Al Amar karya Abu Bakar
Muhammad ibnu Zakaria Ar Razi (866-926 M) dan sebuah buku
kedokteran karangan Qodim Az Zahrawi serta buku Abu Muhammad Al
baitar berisi tentang tumbuhan. Sarjana-sarjana muslim tersebut
mengajarkan penduduk non muslim tanpa membeda-bedakan agama yang
mereka anut
5. Apabila kerajaan-kerajaan non muslim mengalahkan kerajaan-kerajaan
Islam, maka yang terjadi adalah pembumihangusan kebudayaan Islam dan
pembantaian kaum muslim. Akan tetapi, apabila kerajaan-kerajaan Islam
yang menguasai kerajaan non muslim, maka penduduk negeri tersebut
diperlakukan dengan baik. Agama dan kebudayaan merekapun tidak
terganggu
6. Banyak sarjana-sarjana muslim yang berjasa karena telah meneliti dan
mengembangkan ilmu pengetahuan, bahkan karya mereka diterjemahkan
ke dalam bahasa Eropa meskipun ironisnya diakui sebagai karya mereka
sendiri.
Akibat atau pengaruh dari perkembangan ilmu pengetahuan Islam ini menimbulkan kajian filsafat Yunani di Eropa secara besar-besaran dan akhirnya menimbulkan gerakan kebangkitan atau renaissans pada abad ke-14. berkembangnya pemikiran yunani ini melalui karya-karya terjemahan berbahasa arab yang kemudian diterjemahkan kembali ke dalam bahasa latin. Disamping itu, Islam juga membidani gerakan reformasi pada abad ke-16 M, rasionalisme pada abad ke-17 M, dan aufklarung atau pencerahan pada abad ke-18 M.
Nasib kaum muslim di Spanyol sepeninggal Abu Abdullah Muhammad dihadapakan pada beberapa pilihan antara lain masuk ke dalam kristen atau meninggalkan spanyol. Bangunan-bangunan bersejarah yang dibangun oleh Islam diruntuhkan dan ribuan muslim mati terbunuh secara tragis. Pada tahun 1609 M, Philip III mengeluarkan undang-undang yang berisi pengusiran muslim secara pakasa darispanyol. Dengan demikian, lenyaplah Islam dari bumi Andalusia, khusunya Cordoba yang menjadi pusat kebudayaan dan ilmu pengetahuan di barat sehingga hanya menjadi kenangan.
B. HIKMAH SEJARAH PERKEMBANGAN ISLAM PADA ABAD
PERTENGAHAN
Ada beberapa manfaat yang dapat kita ambil dari sejarah perkembangan Islam
pada abad pertengahan, diantaranya sebagai berikut.
1. Meskipun Bani Umayyah telah dihancurkan oleh Bani Abbasyah, perluasan
wilayah Islam masih terus dilanjutkan sehingga dengan demikian kebudayaan
Islam tetap berkembang di Eropa. Hal tersebut menandakan bahwa semangat
kaum muslim dalam meraih cita-cita sangat tinggi sehingga melahirkan persatuan
dan kesatuan yang sangat dibutuhkan dalam mewujudkan hal tersebut. Hal ini
terbukti dalam setiap perluasan wilayah, kaum muslim mampu menguasai
Spanyol dalam waktu sekitar delapan abad (711-1492 M) dan menguasai
Semenanjung Balkan sekitar 4 abad (1453-1918 M)
2. Niat yang tulus ketika melakukan sesuatu karena Allah sangat dibutuhkan, ketika
niat telah berubah menjadi orientasi terhadap kekuasaan atau harta, maka dengan
cepat kehancuran akan menimpa. Hal tersebut telah banyak dibuktikan pada
peristiwa-peristiwa runtuhnya daulah bani Umayyah, bani Abbasyah, dan bani
Umayyah II di Andalusia serta kerajaan atau pemerintahan lain dimanapun berada
3. Penaklukan wilayah yang demikian luas dilakukan oleh kaum muslim saat itu
berdasarkan pada permintaan penduduk suatu negara yang ditindas oleh
pemimpin mereka sendiri. Hal tersebut dikarenakan penduduknya berada dibawah
pemerintahan yang zalim atau karena kerajaan tersebut telah mengganggu
wilayah-wilayah Islam. Oleh karena itu, kaum muslim telah bertindak sebagai
pembebas masyarakat suatu negara dari tindakan pemerintah mereka yang
sewenag-wenang dan bukan bertindak sebagai penjajah atas suatu negara.
Penduduk yang dibebaskan tetap diberikan keleluasan untuk menjalankan agama
atau kepercayaan mereka masing-masing meskipun upaya penyebaran agama
Islam senantiasa dilakukan.
4. Islam memiliki kontribusi yang sangat besar dalam upaya menyebarkan ilmu
pengetahuan dan tekhnologi. Eropa memiliki kemajuan saat ini salah satunya
disebabkan jasa sarjana-sarjana muslim yang telah menjadi mata rantai
perkembangan ilmu pengetahuan kepada masyarakat Eropa saat itu.
C. PENGHAYATAN TERHADAP SEJARAH KEBUDAYAAN ISLAM PADA ABAD
PERTENGAHAN
Ada banyak perilaku yang pat diterapkan sebagai cerminan penghayatan terhadap
sejarah perkembangan Islam di abad pertengahan yakni antara lain sebagai berikut.
1. Sejarah merupakan pelajaran bagi manusia agar di kemudian hari perilaku atau
perbuatan kaum muslim yang membuat kaum muslim dan umat manusia lainnya
menderita tidqak terulang lagi. Lemahnya persatuan umat Islam dapat dijadikan
celah pihak lain untuk memundurkan peran kaum muslim, baik dari kancah
perekonomian maupun politik. Oleh karena itu, umat Islam hendaknya mampu
mengubah tata kehidupannya yang seimbang antara kepentingan duniawi dan
ukhrawinya serta senantiasa meningkatkan wawasan keislamannya melalui
rujukan Al Qur’an dan Hadis.
2. Umat Islam harus mengambil pelajaran dari negara barat. Mereka semula jauh
tertinggal dibandingkan dengan kemajuan peradaban dan ilmu pengetahuan umat
Islam, tetapi kemudian mereka dapat mengejar kemajuan peradaban dan ilmu
pengetahuan umat Islam. Invasi Islam terhadap Eropa seperti andalusia dan
Semenanjung Balkan selama berabad-abad telah memotifasi barat untuk
mempelajari ilmu pengetahuan, tekhnologi dan kebudayaannya
3. Keberadaan cendekiawan pada masa perkembangan Islam abad pertengahan
seperti Ibnu Sina, Al Farabi, dan Ibnu Rusyd haurs menjadi inspirasi dan inovasi
bagi uamt Islam untuk terus mempelajari berbagai disiplin ilmu demi melanjutkan
cita-cita perjuangan tokoh-tokoh muslim pada abad pertengahan tersebut sehingga
Islam mampu membawa rahmat bagi seluruh dunia.
D. PENGARUH SEJARAH ISLAM ABAD PERTENGAHAN TERHADAP UMAT
ISLAM INDONESIA
Jauh sebelum Islam masuk ke Indonesia, bangsa Indonesia telah memeluk agama hindu dan budha disamping kepercayaan nenek moyang mereka yang menganut animisme dan dinamisme. Setelah Islam masuk ke Indonesia, Islam berpengaruh besar baik dalam bidang politik, sosial, ekonomi,maupun di bidang kebudayaan yang antara lain seperti di bawah ini.
1. Pengaruh Bahasa dan Nama
Bahasa Indonesia sebagai bahasa persatuan sangat banyak dipengaruhi oleh bahasa Arab. Bahasa Arab sudah banayk menyatu dalam kosa kata bahasa Indonesia, contohnya kata wajib, fardu, lahir, bathin, musyawarah, surat, kabar, koran, jual, kursi dan masker. Dalam hal nama juga banyak dipakai nama-nama yang berciri Islam (Arab) seperti Muhammad, Abdullah, Anwar, Ahmad, Abdul, Muthalib, Muhaimin, Junaidi, Aminah, Khadijah, Maimunah, Rahmillah, Rohani dan Rahma.
1. Pengaruh Budaya, Adat Istiadat dan Seni
Kebiasaan yang banyak berkembang dari budaya Islam dapat berupa ucapan salam, acara tahlilan, syukuran, yasinan dan lain-lain. Dalam hal kesenian, banyak dijumpai seni musik seperti kasidah, rebana, marawis, barzanji dan shalawat. Kita juga melihat pengaruh di bidang seni arsitektur rumah peribadatan atau masjid di Indonesia yang banayak dipengaruhi oleh arsitektur masjid yang ada di wilayah Timur Tengah.
1. Pengaruh dalam Bidang Politik
Pengaruh inin dapat dilihat dalam sistem pemerintahan kerajaan-kerajaan Islam di Indonesia seperti konsep khilafah atau kesultanan yang sering kita jumpai pada kerajaan-kerajaan seperti Aceh, Mataram. Demak, Banten dan Tidore
1. Pengaruh di bidang ekonomi
Daerah-daerah pesisir sering dikunjungi para pedagang Islam dari Arab, Parsi,dan Gujarat yang menerapkan konsep jual beli secara Islam. Juga adanya kewajiban membayar zakat atau amal jariyah yang lainnya, seperti sedekah, infak, waqaf, menyantuni yatim, piatu, fakir dan miskin. Hal itu membuat perekonomian umat Islam semakin berkembang
Sejarah Islam dibagi menjadi tiga periode, yaitu:
1. Periode Klasik (650-1250 M), merupakan zaman kemajuan. Periode ini dibagi
dua fase:
Fase ekspansi, integrasi, dan puncak kemajuan (650-1000 M).
Fase disintegrasi (1000-1250 M).
2. Periode Pertengahan (1250-1800 M), terdiri dari dua fase:
Fase kemunduran (1250-1500 M).
Fase tiga kerajaan besar (1500-1800 M).
3. Periode Modern (1800-sekarang), merupakan periode kebangkitan umat Islam.
E. KESULTANAN USMANI
Didirikan oleh Usman, putra Artogol dari kabilah Oghuz di Mongol. Awalnya datang ke Turki untuk meminta suaka politik kepada penguasa Seljuk dari serangan tentara Mongol. Usman dipercaya menjadi panglima perang Dinasti Seljuk menggantikan ayahnya. Setelah Sultan Alauddin wafat, Usman mengambil alih kekuasaan, sejak itu berdirilah Dinasti Usmani.
Dinasti Usmani berbentuk kesultanan yang beribukota di Istanbul, Turki. Berasal dari suku bangsa pengembara yang bermukim di wilayah Asia Tengah, salah satunya suku Kayi. Usman bergelar “Pedisyah Al-Usman”, dibawah kepemimpinannya wilayah kesultanan semakin luas dengan menaklukan beberapa wilayah, seperti Azmir (1327 M), Tharasyanli (1356 M), Iskandar (1338 M), Ankara (1354 M), dan Galipoli (1356 M). Pada masa pemerintahan Muhammad Al-Fatih Kesultanan Usmani mengalami puncak kejayaan, dan dapat menaklukan wilayah Byzantum serta Konstantinopel (1453 M).
1. Pemerintahan dan Militer
Tingkatan paling tinggi dipegang oleh Sultan, tingkat kedua perdana menteri atau Sadrazan, tingkat ketiga gubernur atau Pasya, tingkat keempat bupati atau As-sawaziq atau Al-alawiyah.
Sistem pemerintahan dan kekuasaan militernya berjalan baik. Muncul kelompok elite militer yang disebut janissary atau inkrisyriyah pada masa Orkhan bin Usman, kelompok ini merupakan kelompok penghancur negeri non-muslim.
2. Pengetahuan dan Budaya
Terjadi akulturasi dari beberapa negara seiring dengan meluasnya wilayah, yaitu kebudayaan Persia, Byzantium, dan Arab. Rakyat Usmani mengambil ajaran tentang etika dan tat krama dari kebudayaan Persia, organisasi dan kemiliteran dari Byzantum, dan ilmu arsitektur dari Arab. Dari ilmu arsitektur tersebut, berdirilah berbagai masjid yang bagus serta kaligrafi indah.
3. Agama
Muncul dua aliran tarekat, yaitu Bektsyi yang banyak pengaruhnya dibidang
militer, dan Maulawiyah yang banyak pengaruhnya di lingkungan pejabat pemerintahan.
F. KERAJAAN SAFAWI
Didirikan oleh Syah Ismail pada 907 H/1500 M di Tabriz, Persia (Iran). Awalnya sebuah gerakan tarekat yang bernama Safawiyah yang menjadi gerakan politik, dipimpin oleh Syekh Safifuddin Ishaq. Gerakan ini memasuki wilayah politik dan pemerintahan karena merupakan tarekat militer yang para pengikutnya berkeinginan memainkan peran politik untuk memperkokoh kekuasaannya. Kegiatan politik dipertajam pada pemerintahan Ismail, sehingga Ismail dianggap sebagai pendiri Kerajaan Safawi. Dibentuk semacam kesatuan tentara agama atau Qizilbasy (si kepala merah) pada pemerintahan Haidar
Ismal menerapkan Syiah Isra Asyariah sebagai agama negara. Sebelumnya Persia berada di bawah kekuaaan Suni, maka ia mendatangkan ulama Syiah dari Iraq, Bahrein, dan Libanon untuk tujuannya. Program ini mengalami pertentangan yang berat, karena tidak mudah mengubah ideologi rakyat dari Suni ke Syiah. Banyak pula sastrawan dan ulama Suni yang dibunuh demi penerapan Syiah ini. Syah Ismail terus melanjutkan penaklukan sampai ke seluruh Iran, Heart maupun Diyarbakr (Turki), dan Baghdad dengan dukungan pasukan Qizilbasy.
Pada masa pemerintahan Syah Abbas (1588-1629) Kerajaan Safawi mengalami puncak keemasaan. Tidak hanya meredam konflik internal dan merebut wilayah yang melepaskan diri, tetapi Syah Abbas juga mampu melebarkan wilayahnya ke Tabriz, Sirwan, dan kep.Harmuz, bahkan pelabuhan Bandar Abbas. Syah Abbas ingin melepaskan diri dari ketergantungan dukungan kekuatan militer Qizilbasy, maka ia membentuk kekuatan militer yang terdiri dari budak Kaukakus dan Georgia. Strategi ini berhasil mengusir kekuatan Uzbek di Khirazan pada tahun 1598.
1. Pemerintahan dan Politik
Terbagi secara horozontal, yaitu didasarkan pada garis kesukuan atau kedaerahan, dan pembagian secara vertikal, yaitu mencakup dua jenis, istana (dargah) dan sekretariat negara (divan atau mamalik). Penyelenggaraan negara dipercayakan kepada para amir (kepala suku) tingkat atas dan wazir (menteri) yang tergabung dalam suatu dewan (jangi). Terdapat lembaga yang tercakup dalam dewan tersebut (majelis nivis) yang terdiri dari sejarawan istana, sekretaris pribadi Syah, dan kepala intelejen.
2. Ekonomi
Ekonomi dikendalikan langsung oleh pusat. Banyak memperkuat di bidang pertanian dengan memperbanyak pengalihan tanah negara menjadi tanah raja. Pertumbuhan ekonominya semakin baik karena stabilitas keamanan yang dinamis dan situasi dalam negeri yang terkendali. Pelabuhan Bandar Abbas menjadi jalur perdagangan antara Timur dan Barat sehingga sektor perdagangan semakin maju. Di bidang pertanian mengalami kemajuan terutama di daerah Bulan Sabit yang subur.
3. Ilmu Pengetahuan
Didirikan lembaga pendidikan Syiah oleh Syah Abbas, yaitu sekolah teologi untuk lebih memantapkan akan aliran Syiah. Beberapa nama ilmuwan, sastrawan, dan sejarawan Safawi antara lain, Muhammad bin Husain Al-Amili Al-Juba’i, Muhammad Baqir Astarabadi, Sarudin Muhammad bin Ibrahim Syirazi, dan Muhammad Baqir Majlisi.
4. Bangunan dan Seni
Kantor, masjid, rumah sakit, dan jembatan raksasa dibangun dengan gaya arsitektur yang indah. Di bidang seni, terlihat dalam kegiatan dan hasil dari kerajinan tangan, keramik, karpet, dan seni lukis.
G. KERAJAAN MOGUL
Didirikan oleh Zahiruddin Babur (1482-1530 M) di India. Babur diwarisi daerah Ferghana dari ayahnya ketika berusia 11 tahun. Berdirinya Kerajaan Mogul di India menimbulkan serangan dari Kerajaan Hindu, serangan ini dapat dikalahkan oleh Babur. Babur memerintah selama 30 tahun, setelah wafat digantikan putranya, Humayun yang hanya memerintah selama 9 tahun karena kondisi dalam negeri tidak aman dengan munculnya pemberontakan. Humayun meninggal dan digantikan oleh anaknya yang berusia 14 tahun, Akbar. Urusan pemerintahan diserahkan kepada Bairam Khan. KetikaAkbar dewasa, ia memperluas wilayah dengan menaklukan daerah Chundar, Ghond, Orisa, dan Asingah. Pemerintahan dijalankan secara militeristik, pemimpin daerah dipimpin ileh seorang komandan (sipah saleh). Terjadi kemajuan di berbagai bidang, misalnya ekonomi dan pertanian, yang dipacu oleh stabilitas politik yang aman dan pemerintahan yang stabil. Karya Malik Muhammad Jayadi yang berjudul “Padmayat” menjadi karya sastra yang paling menonjol. Demikian juga pembangunan masjid indah dan megah yang berlapis mutiara yang disebut “Taj Mahal”.
H. Manfaat Sejarah Perkembangan Islam Abad Pertengahan
Beberapa manfaat dari sejarah perkembangan Islam abad pertengahan
diantaranya:
1.
Jiwa dan semangat persatuan serta kesatuan yang dibina oleh tiga
kerajaan besar dapat membangun kerajaan pada zamannya.
2.
Kerja keras dan pantang menyerah yang dilakukan oleh rakyat dan
pemimpin pada masa pertengahan telah membuahkan hasil yang gemilang.
3.
Kreativitas dan ketekunan yang dimiliki para ilmuwan pada masa pertengahan telah melahirkan berbagai ilmu pengetahuan dan perkembangan kebudayaan.
I. Pengaruh Perkembangan Islam Abad Pertengahan
Terhadap Umat Islam di Indonesia
Pengaruh perkembangan Islam abad pertengahan terhadap umat Islam di
Indonesia antara lain:
1.
Muncul pemahaman dari metode berpikir tradisional menjadi rasional.
2.
Berkembang pendekatan teologi Asy’ariyah.
3.
Muncul madzab yang sangat besar yaitu Syafi’i, Maliki, Hambali, dan
Hanafi.
4.
Memberikan pengaruh positif yang memiliki peradaban bagi masyarakat
di Indonesia.
5.
Mengembangkan syiar Islam sehingga nilai-nilai ajaran Islam dapat
dianut dan dilaksanakan masyarakat muslim di Indonesia







cerpen beserta unsur-unsurnya


Hari-hari yang sial
Satu tahun yang lalu saat saya duduk di kelas 3 smp,setiap pulang sekolah saya dan 4orang teman saya lain nya selalu bermain melewati pematang sawah yang terapat di samping sekolah kami,dan kebetulan saat hari itu kami ingin melepaskan kepenatan kami setelah menjalani ujian,saya dan teman-teman duduk-duduk di pondok yang terdaat di tengah sawah tersebut,sambil duduk-duduk kami meneriaki teman kami yang bernama azel,kami meneriakinya pada saat azel sedang duduk di rumah warga,kami meneriakinya sambil menertawakannya  sangat keras.
Tanpa saya sadari teman saya  yang bernama Tiara yang juga ikut menertawakan azel tiba-tiba berteriak “LARI”reflek kami semua lari,dan sambil lari kami bertanya”manga lari woy”dan tiara pun hanya berkata “caliak ka belakang”,dan semuanya berhenti kecuali tiara,setelah berhenti sejenak kami melihat kumpulan anak-anak sawah yang lari mengejarkami dengan membawa sebilah golok,kami pun kembali lari terbirit-birit tanpa memperhatikan pematang sawah yang begitu kecil,orang pertama yang kaki nya terperosok masuk ke dalam sawah adalah saya.tak satupun yang menolong,dengan sepatu yang brat penuh lumpur saya pun kembali berlari,tak berapalama kemudian teman saya yang bernama Mega ikut-ikutan jatuh,dan kami hanya berlari sambil tertawa.kami beranggapan mungkin mereka merasa terganggu karena kami terlalu ribut.
Setelah kami melewatipersawahan kami sampai di sebuah komplek yang kami belum pernah melewatinya sebelumnya,saat kami bercerita tentang anak-anak tadi dan menanyakan siapa yang jatuh di sawah sambil tertawa sekeras-keras mungkin,dan tiba-tiba kembali ada seekor anjing yang berlari mengejar kearah kami,dua orang teman saya ikut berlari karena ketakutan kecuali saya,mega,dan asri.kami menyingkir ke salah satu rumah warga,dan ternyata anjing tersebut tidak mengejar kami,dan juga tidak mengejar dua orang teman saya.Dan akhirnya kami menemukan jalan biasa yang kami lewati saat pulang sekolah,kami pun berpisah menuju rumah masing-masing.



Identifikasi
Ø Unsuri intrinsik
v Tema
Kesialan karena rebut-ribut dan mengganggu kenyaman nan orang lain
v Alur
Alur mundur
Alur maju
v Latar/setting
-prsawahan
-perkomplekan
-pematng sawah
-pondok di tengah sawah
v Penokohan
Saya = Suka bermain dan seneng-seneng
Tiara = Penuh rahasia
v Amanat/pesan-pesan
Jangan suka menertawakan orang dengan keras,karena dapat mengganggu kenyamanan orang lain.



Legenda sungai musi
Zaman dahulu kala,sebelum datang kerajaan sriwijaya.hubungan lalu lintas laut di seluru dunia dilakukan dengan perahu layar.pada zaman itu pula lanun atau bajak laut ada.konon bajak laut asal Negara cina,terdiri dari tiga perahu layar,berlayar ke selat Bangka.perampok itu di pimpin oleh seorang yang bergelar kapitan.
Mereka tertarik dengan sungai musi,terutama karena lebarnya.tiga perahu layar besar itu beriringan  memasuki sungai dan menghulu.para perompak itu melihat banyak perahu besar itu beriring-iring memasuki sungai dan menghulu. Para prempok itu melihat banyak perahu besar dan tongkat dari hulu sarat dengan muatan hasil bumi. Kapitan memerintahkan anak bauhnya untuk mendekati perahu dengan ramah tanpa menggaanggu.
Perahu dan tongkat berisa barang dagangan dan hasil bumi seperti beras,kopi,sayur-sayuran,dan lain-lain. Baran-barang tersebut mahal harganya di Negara lain.pedagang tersebut datang dari pulau lain di nusantara.perompak itu membeli dagangan mereka.karna mereka tidak pandai berbahasa china, maka digunakan bahasa isyarat. Ketika itu pembayaran tidak dilakukan dengan uang, tetapi denagn barang(berter) yang ada di dalam perahu perompak,seperti kain,perak,emas,sampia bahan pangan .
Melalui bahasa isyarat itu diketahui bahwa hasil pertanian diperoleh dari daerah hulu. Kapitan dan anak buahnya menuju ke hulu. Mereka berbencar menuju ke hulu. Akhirnya mereka, menemukan gunung dempo (lahat) yang kaya dengan tanaman kopi dan merupakan lahan pertanian yang subur. Di muara enim mereka menemukan tanaman rempah-rempah dan batu bara. Sementara di rejang lebong mereka terkejut melihat penduduk mendulan emas.tanaman tembakau mereka menemukan di danau ranau.
Kapitan dan anak buahnya sepakat membeli semua barang dagangan itu. Alhasil perahu mereka penuh sesak dengan dagangan hasil bumi. Mereka sudah kehabisan barang-barang untuk menukar. Mereka memutuskan untuk meninggalkan daerah itu dan berjanji untuk kembali lagi.
Suatu malam terpikir olek kapitan untuk member nama daerah itu. Dia memberi nama MU,CI. Dalam bahsa cina yang berarti dewi ayam betina makhlukn yang member keuntungan bagi manusia karena menghasilkan telur yang banyak selain itu muci sebagai penolong manusia karena tanahnya yang kaya raya dengan hasil bumi. Tidak hanya kebaikan mudah bergaul, dapat menerima orang asing dan suka menolong. Begitu juga dengan akum perempuannya. Mereka pekerja keras , sangat melindungi anaknya. Tak ubahnya seperti ayam betina. Di balik keramahanya, mereka juga tak sengan-sengan membunuh orang agi yang melakukan kecurangan atua menipu. Beretusan tahun kemudian kata MUCI berubah menjadi MUSI.


Identifikasi
Ø UNSUR INTRINSIK
v TEMA
Proses perubahan nama sungai musi dari muci menjadi musi
v ALUR
Alur Maju
v Latar/setting
-di sungai
-di kapal
v PENOKOHAN
Kapitan = pemimpin kejahatan
Pedagag = pintar tawar menawar
v Amanat/pesan
Tetap jaga kekayaan hasil bumi yang kita miliki


Hikayah hang tuah

Untuk mencari nafkah dan guru untuk anaknya, pindahlah orang tua hang tuah. Hang Mahmud dan dang merdu wati dari sunagai duyung ke negri bintan. Di tempat yang baru itu hang tuah bersahabart dengan 4 orang anak yang tidak mengenal takut, yaitu hang jebat,hang lekir,hang lekui,dan hang kasturi.
Pada suatu hari bendahara raja diserang oleh pegamuk. Para pengiringnya lari lintang pukang meninggalkan tuannya. Untuk membela kehormata bendahara raja, datanglah kellima orang bersaudara itu guna menuntut bala. Dengan kepahlawannya pengamuk itu dapat dihabisi nyawanya dan bendahara raja terhindar dari maut di ujung keris pengamuk itu. Hal itu segera dilaporkan kepada raja. Dengan keputusan raja, hang tuah dengan keempar kawannya diangkat menjadi biduanda (pengiring raja). Hang tuah sebagai pemimpin mereka, tentu saja mendapat keistimewaan dari pada yang lain.
Hang tuah berpengaruh besar dala istana. Semua soal yang pelik-pelik diserahkan raja kepada hang tuah untuk mendapatkan penyelesain. Tentu hal itu akan menimbulkan iri hati yang lain.
Ibu kota pemerintahan dipindakan dari bintan ke malaka(malaka ialah nama sebuah pohon dan tempat itulah didirikan krajaan malaka). Hubungan batin  antara Raja dengan hang tuah semakin eret. Karena iyulah, hang tuah sangat dibenci oleh pembesar-pembesar karoton yang lain sejak hang tuah ada di koraton mereka dikesempingan saja oleh sang raja.
Dengan sebuah fitnah yang dibuat-buat hang tuah dituduh berlaku tiada hormat dengan putri-putri istana.oleh karena itu, hang tuah dibuang raja ke luar malaka. Hang tuah menuju ingrapura dengan maksud melestarikan tun teja ke malaka untuk dipersembahkan kepada rajanya sehingga dapat kembali ke malaka. Usaha itu berhasil dan kawinlah raja malaka dengan tun teja walawpun banyak menimbulkan silang sengkete. Hang tuah difitnah lagi raja menyuruh dia dibunuh. Bendahara raja membelanya, dia tidak dibunuh ,tetapi diasing ke guung.
Pengganti hang tuah di karaton ialah hang jebat sesugguhnya ia menaruh dendam atas keputusan raja yang dijatuhkan kepada sahabatnya ia mengamuk di keraton putri-putri dan dayang-dayang di perlakukan kurag sopan sehingga banyak juga lah orang yang mati karena keris nya,yang di berikan hank tuah kepada nya.tiada seorang pun yang berani mendingin kan sehingga raja sendiri pun terlibat pula dalam kesulitan dan ketakutan.
Dalam keadaan yang genting itu perlu sekali bendahara raja mengabarkan,bahwa hang tuah belum mati dan di pun terpaksa dahulu menyanggah perintah rajanya untuk membunuh hang tuah.demi mendengar berita itu di panggil lah hang tuah untuk menentram kan seasana itu.karena kesetiaan raja dengan Negara nya dia datang kembali ke malaka.
Di mintalah hang tuah untuk menghentikan pengamukan nya dan kerisnya hendak lah di serah kan kepadanya,hang jbat melawan.terjadilah perkelahian,akhirnyahang jebat tewas karena luka-luka nya akibat tusukan hang tuah,kepercayaan raja makin tebal,dan pembesar-pembesar yang iri hati takut dan patuh lah mereka dengan pimpinan hang tuah
Negeri malaka makin maju.hubungan dengan luar negri serig di adakan sudah beberapa kali hang tuah di kirim keluar negri di antaranya ke negri roma di eropa untuk hubungan perdagangan.waktu di eropa,ia singgah di mekah untuk naik haji.tak segaja ke eropa,hingga ke tiongkok,dan india.dimana-mana menunjukan keberanian dan ketaatan nya kepada negri malaka.
Kemudian hang tuahbersama raja malaka dan bendahara raja pergi berhalawat (mengasingkan diri untuk betapa)karena usianya telah lanjut.sedang tampuk pimpinan diserahkan kepada putrid gunung lidag.dngan tipu daya protugis dapat menaklukan malaka,lalu pindahlah kerajaan itu ke johor.



Identifikasi
ð  TEMA
TENTANG KEPEMIMPINAN HANG TUAH
ð  ALUR
Maju
ð  LATAR/SETTING
-keraton
-gunung
-hulu sungai
-sungai duyung
-negri bintan
-eropa
-mekah
-india
ð  PENOKOHAN
-hang tuah
-Raja
-hang jebat
-hang lekir
-hang lekiu
-hang kesturi
-putri gunung lidang
ð  Amanat
Jadilah pemimpin yang jujur dan berani seperti hang tuah dan janga suka menfitnah seseorang dalam kehidupan nya karena itu akan menjerumuskan diri sendiri